Tercetuslah pada beberapa kali kasus kesalahpahaman atau konflik bahwa persoalan tersebut mencuat semata-mata, “karena komunikasi yang tidak lancar.” Miskomunikasi, dari miscommunication.
Ada benarnya: kekeliruan memahami gaya pihak lain, media penghubung, suasana percakapan, adalah sedikit dari contoh faktor kemungkinan kegagalan berkomunikasi. Perbaikan dapat dilakukan dengan menghubungkan lagi pihak-pihak terkait lewat media baru atau penjelasan yang cukup. Relatif mudah, karena yang ditangani soal teknik berkomunikasi.