September 2003 Archives

Kegetiran dan Harapan

| No TrackBacks

Beberapa hari lalu saya berkesempatan lagi menonton The Killing Fields, film lama buatan Inggris yang menggambarkan kekejaman Pol Pot dan tentaranya di Kamboja. Sekalipun pada saat menonton yang kedua ini saya terlambat dan film sudah masuk adegan Phnom Penh dalam kondisi genting dan disusul dengan perpisahan Dith Pran dan kawan-kawan jurnalis Barat di kedutaan besar Amerika Serikat, kali ini saya lebih menangkap makna getir The Killing Fields. Saya tercenung beberapa saat bahkan setelah film berputar balik pada kondisi “yang lebih baik” — Sidney Schanberg mendapat penghargaan untuk jurnalisme di Kamboja dan Dith Pran terlindung oleh salah satu faksi Pol Pot yang masih memiliki kerinduan terhadap negeri mereka yang indah.

Keinginan dan Doa-ware

| No TrackBacks

Seperti yang terlihat di bagian Lisensi halaman ini, Coret Moret menggunakan Creative Common License. Sebelum atribut itu dipasang, saya punya keinginan sendiri terhadap materi-materi di situs Web yang saya kelola, yakni seperti tertulis di bagian bawah (footer) Serambi deGromiest, “Apabila saudara mendapatkan sesuatu yang bermanfaat pada halaman Web ini, balaslah dengan mendoakan kebaikan bagi orang-orang yang berjuang di jalan Allah.”

Secara ringkas saya sebut sebagai doa-ware.

Selain itu saya juga sempat menyusun “daftar belanja” di Amazon berupa wishlist yang sohor itu. Terus terang, sampai hari ini saya sama sekali belum membayangkan koleksi pilihan di Amazon tersebut akan sampai di rak buku saya. Lebih tepatnya, saya berangan-angan suatu saat memperoleh kesempatan membaca-baca koleksi bagus tersebut.

My dot Com

| No TrackBacks

Di salah satu arsip lama Piksi-L saya menemukan pertanyaan menarik dari Agun Gunardi, salah seorang teman asisten Piksi ITB, “where .com are you right now?

Seloroh saya saat itu,

The President, tyrant, dictator, of “Kampung Angin Berdesir” Company.
The company that sells nothing but kindness.
The company that purchases nothing but attention.
The company that manages nobody but mind.

[Isi email lengkap]

Tanggal Hijriah

| No TrackBacks

Tanggal Hijriah yang dipasang di situs ini diperoleh dari plug in yang dibuat oleh Zumaidi Zainuddin. Tentang konversi penanggalan Masehi ke Hijriah tersebut, saya tidak melakukan validasi apapun, mohon dimaklumi. Plug in MTHijriahDate dapat diambil di Support Forum MovableType.

Bermanfaat sekali dan terima kasih saudaraku!

Google Friend Connect

About this Archive

This page is an archive of entries from September 2003 listed from newest to oldest.

August 2003 is the previous archive.

October 2003 is the next archive.

Find recent content on the main index or look in the archives to find all content.

Pages

  • About
  • Contact
OpenID accepted here Learn more about OpenID
Powered by Movable Type 4.261